Karyawan PT TBS Demo Akibat Gaji Sampai Kini Belum di Bayarkan

KUANSING, Autenticnews.co,-

Ratusan karyawan PT TBS kini di ambang kelaparan mengakibatkan demo serentak menuntut hak para pekerja, pasalnya sampai kini gaji mereka belum juga di bayarkan, Sabtu 25/05/24.

” Informasi yang diterima oleh awak Media para pendemo adalah murni semua karyawan PT TBS yang sedang menuntut gaji dan itu merupakan hak mutlak dari pekerja ”

Dalam orasi yang di sampaikan para karyawan mereka menyebutkan ” Secara serentak permohonannya kepada Bupati Kuantan Singingi Dr H. Suhardiman Amby, Ak, MM serta Disnaker agar merhatikan nasib kami ” beber mereka.

” Kami menuntut hak, sebab kami sudah melakukan kewajiban bekerja, kami punya tanggungjawab memberi nafkah anak-anak kami, tolong bayarkan gaji kami, kami sudah cukup sabar, tolong jangan tipu kami karena kami hanya orang kecil dan hanya pekerja ” Kata para karyawan pada saat berorasi menyampaikan tuntutan mereka. Sabtu 25/05/2024

Pihak menejemen TBS Gunawan ketika di konfirmasi melalui pesan WhatsApp, sampai berita ini terbit belum memberi hak jawabnya terkait tanggungjawab pihak perusahaan kepada karyawan.

Aksi demo begitu aman dan kondusif, setelah mereka menyampaikan kekesalan dan kekecewaannya kepada PT TBS yang belum membayarkannya, merekapun membubarkan diri masing-masing dan langsung kembali ke kediamannya tanpa di komandoi siapapun.

Untuk menindaklanjuti dan mendengarkan keluh kesah para karyawan PT TBS, sudah selayaknya Bupati Kuantan Singingi Dr H. Suhardiman Amby, Ak, MM Serta Kepala Dinas Ketenaga kerjaan memberi solusi serta jalan keluar bagi para pekerja, sebab mereka juga adalah warga Kab. Kuansing.(Team/ANC)