Kader PKK Berprestasi Tingkat Provinsi Sumatera Barat, Serius Jadi Tuan Rumah Jambore Tahun 2024

SOLOK,Autenticnews.co,-

Kader PKK Berprestasi Tingkat Provinsi Sumatera Barat, serius jadi tuan rumah di jambore Tahun 2024, PKK Kabupaten Solok telah melaksanakan Rakor Bersama dengan OPD OPD Terkait dan Jajarannya, kamis 18 Januari 2024, di Sanggar TP PKK Kabupaten Solok.

Dalam acara tersebut turut hadir : Bupati Solok diwakili Asisten I Drs. Syahrial, M.M, Ketua TP PKK Kabupaten Solok Hj. Emiko Epyardi Asda dan seluruh Kepala OPD Se Kabupaten Solok, serta seluruh Kader TP PKK Kabupaten Solok.

Dalam sambutan Ketua TP PKK Kabupaten Solok Hj. Emiko Epyardi Asda, menyampaikan

Terimakasih Kepada Bapak/ibu atau yang mewakili, telah bersedia hadir pada kegiatan Rakor Tahun 2024 ini, Kabupaten Solok terpilih menjadi tuan rumah Jambore Kader PKK Berprestasi tingkat Provinsi Sumatera Barat

Hj.Emiko Epyardi Asda menyampaikan bahwa, Jambore Kader PKK Berprestasi tingkat Provinsi Sumatera Barat akan dilaksanakan nanti di Convention Hall Danau di Atas Nagari Alahan Panjang kecamatan Lembah Gumanti pada bulan juli 2024 nanti.

Jambore Kader PKK Berprestasi tingkat provinsi sumatera barat ini bukan saja acara PKK melainkan juga acara Pemerintah Kabupaten solok.

Selanjutnya Ketua penggerak PKK Kabupaten Solok mengharapkan agar acara nanti dapat dipersiapkan semaksimal mungkin. dimana kabupaten Solok, tahun lalu 2023 dapat Juara umum lomba Jambore PKK.

Di bulan Juli 2024 nanti, Kita berharap pelaksanaan Jambore TP PKK tingkat provinsi Sumatera barat di kabupaten solok nanti, kita adakan lebih semarak dam meriah lagi.

Apalagi pelaksanaan nya masih ada waktu 5 bulan lagi, kami berharap kita bekerjasama dengan maksimal mungkin agar bjangan sampai di akhir nanti kita keteteran, agar perencanaan matang, tolong disusun SK Kepanitiaan. Setiap kegiatan yang telah di amanahkan kepada OPD agar kita evaluasi melalui bapak sekda nanti nya, dengan semangat kerjasama Solok Super team Kita yakin kegiatan ini akan terlaksana dengan maksimal

Ditempat yang sama, Bupati Solok yang diwakili oleh Asisten 1 Drs. Syahrial, menyampaikan :

Pertama kami menyampaikan permintaan maaf bapak bupati tidak bisa hadir Karena padat nya kegiatan Daerah,

Meskipun tidak bisa hadir secara langsung bapak bupati, semoga tidak mengurangi semangat kita karena beliau mendukung penuh kegiatan ini.

Kami meminta semua OPD yang terlibat agar bekerja dengan maksimal demi menjaga nama baik kabupaten solok, karena ini merupakan kegiatan besar skala provinsi.

Kami berharap juara umum jambore PKK tingkat Provisi Sumatera Barat bisa kembali kita pertahankan pada tahun 2024 ini

Mari kita buktikan bahwa kita Kabupaten Solok siap menjadi tuan rumah terbaik sekaligus kembali menjadi terbaik dalam mempertahankan gelar juara umum di Sumatera barat.

Selanjutnya diharapkan kepada OPD dan panitia yg telah dibentuk dapat menindaklanjuti dengan survey kelokasi maupun melakukan rapat-rapat persiapan ditingkat OPD maupun seksinya masing masing. ( Andre R. )

Exit mobile version